GERCIN Siap Gelar Rakornas di Jayapura: HYU Laporkan Langsung ke Wagub Papua

Spread the love

Foto: istimewa | Tampak ketua umum GERCIN Indoensia Hendrik Yance Udam dan jajaran berfoto bersama Wakil Gubernur Papua Aryoko Rumaropen, SP., M.Eng di ruang kerjanya di kantor Gubernur Papua, Selasa (11/11).

Jayapura, jurnalmamberamofoja.com — Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional Gerakan Rakyat Cinta Indonesia (DPN GERCIN Indonesia), Hendrik Yance Udam (HYU), melaporkan kesiapan pelaksanaan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) GERCIN 6 Provinsi di Tanah Papua kepada Wakil Gubernur Papua, Aryoko Rumaropen.

Audiensi berlangsung di ruang kerja Wakil Gubernur Papua, Selasa (11/11). HYU didampingi Ketua Panitia Pelaksana Rakornas Deny Patti, Wakil Ketua Ali Mambrasar, dan Wakil Sekretaris Hendrik Koroman.

Dalam pertemuan itu, HYU menyerahkan undangan resmi Rakornas serta memaparkan progres persiapan yang telah mencapai 75 persen. “Undangan untuk pemateri lokal dan nasional sudah disebar. Peserta dari enam provinsi dan 42 kabupaten/kota juga telah kami konfirmasi, sebagian bahkan sudah tiba di Jayapura,” ungkapnya.

Rakornas GERCIN dijadwalkan berlangsung pada 21–22 November 2025 di Sasana Krida, Kantor Gubernur Papua. Papua dipilih sebagai tuan rumah karena dianggap memiliki nilai strategis dalam memperkuat koordinasi organisasi dan konsolidasi kader di kawasan timur Indonesia.

Ketua Panitia Rakornas, Deny Patti, mengatakan perubahan struktur wilayah di Tanah Papua membuka peluang besar bagi percepatan pembangunan dan pemerataan ekonomi. Menurutnya, GERCIN sebagai organisasi nasionalis berkewajiban mendukung agenda pembangunan nasional dan menjaga keutuhan NKRI.

“Rakornas ini menjadi momentum memperkuat sinergi antara organisasi dengan pemerintah pusat dan daerah menuju Papua yang maju dan berkeadilan,” ujarnya.

Rakornas tahun ini mengangkat tema “Meneguhkan Persatuan dan Mendorong Transformasi Pembangunan 6 Provinsi di Tanah Papua Menuju Indonesia Emas 2045.”

Baca juga: Gubernur Matius Fakhiri Buka Temu Konsultasi MRP Terkait Dana Otsus Papua

Wakil Ketua Panitia, Ali Mambrasar, menambahkan bahwa kegiatan ini akan menghasilkan sejumlah rekomendasi strategis untuk pembangunan Papua serta penyusunan rencana kerja GERCIN 2025–2027.

Wakil Gubernur Papua, Aryoko Rumaropen, menyambut baik laporan tersebut dan memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan Rakornas. “Kami mendukung kegiatan positif yang membawa manfaat bagi masyarakat, bangsa, dan negara. Semoga Rakornas GERCIN berjalan sukses dan lancar,” ujarnya.

Rakornas GERCIN Indonesia di Tanah Papua diharapkan menjadi tonggak konsolidasi gerakan nasionalis di wilayah timur, memperteguh semangat persatuan, serta mendorong Papua sebagai salah satu pusat kemajuan Indonesia.

Laporan: Roy Hamadi

Related Posts

Audit Kemenkes Ungkap Masalah Serius, Gubernur Papua Siapkan Langkah Cepat Benahi Layanan RS

Spread the love

Spread the loveFoto: istimewa | Pertemuan Gubernur Matius Fakhiri dengan tim auditor Kemenkes, Rabu (26/11). Jayapura, jurnalmamberamofoja.com – Pemerintah Provinsi Papua bergerak cepat menindaklanjuti hasil audit mendalam Kementerian Kesehatan RI…

LSM Papua Bangkit Bongkar Belanja DPRK Jayapura yang Dinilai Janggal dan Tidak Mendesak

Spread the love

Spread the loveFoto: Irfan | Ketua LSM Papua Bangkit, Ir. Hengky Hiskia Jokhu, ketika di jumpai kemarin, Rabu (26/11) di Sentani. Sentani, jurnalmamberamofoja.com — LSM Papua Bangkit kembali menyoroti penggunaan…

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Missed

Audit Kemenkes Ungkap Masalah Serius, Gubernur Papua Siapkan Langkah Cepat Benahi Layanan RS

Audit Kemenkes Ungkap Masalah Serius, Gubernur Papua Siapkan Langkah Cepat Benahi Layanan RS

Bupati Jayapura Geram: Banyak Perumahan Tanpa Drainase, Warga Jadi Korban Banjir

Bupati Jayapura Geram: Banyak Perumahan Tanpa Drainase, Warga Jadi Korban Banjir

LSM Papua Bangkit Bongkar Belanja DPRK Jayapura yang Dinilai Janggal dan Tidak Mendesak

LSM Papua Bangkit Bongkar Belanja DPRK Jayapura yang Dinilai Janggal dan Tidak Mendesak

Ondofolo Babrongko Kritik Keras Kepala Distrik Sentani: “Pernyataannya Bisa Picu Kegaduhan Pemerintahan”

Ondofolo Babrongko Kritik Keras Kepala Distrik Sentani: “Pernyataannya Bisa Picu Kegaduhan Pemerintahan”

GAMKI Papua Desak Penegakan Hukum Tanpa Kompromi dalam Kasus Irene Sokoy

GAMKI Papua Desak Penegakan Hukum Tanpa Kompromi dalam Kasus Irene Sokoy

Audit Empat Rumah Sakit Diserahkan ke Gubernur Papua: Kasus Irene Sokoy Jadi Momentum Pembenahan

Audit Empat Rumah Sakit Diserahkan ke Gubernur Papua: Kasus Irene Sokoy Jadi Momentum Pembenahan